0812-1760-8573
man3gemilang@gmail.com
MAN 3 Kota Pekanbaru Gelar Upacara Sumpah Pemuda Penuh Khidmat dan Nasionalisme
  • Admin
  • 28 October 2025
  • Dilihat: 21

MAN 3 Kota Pekanbaru Gelar Upacara Sumpah Pemuda Penuh Khidmat dan Nasionalisme

Pekanbaru-Action(28/10). Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025, seluruh warga Madrasah melaksanakan upacara bendera di lapangan madrasah pada Selasa, 28 Oktober 2025. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh guru, tenaga kependidikan, dan peserta didik dengan penuh khidmat dan semangat nasionalisme.

Bertindak sebagai pembina upacara, Kemenag Kota Pekanbaru Syahrul Mauludin, M.A menyampaikan amanat tentang pentingnya meneladani semangat para pemuda tahun 1928 yang telah mempersatukan bangsa melalui ikrar Sumpah Pemuda. Beliau menegaskan bahwa generasi muda masa kini harus terus menjaga persatuan dan menunjukkan semangat berprestasi di berbagai bidang.

Rangkaian kegiatan upacara meliputi pengibaran bendera merah putih, pembacaan teks Sumpah Pemuda, pembacaan UUD 1945, serta menyanyikan lagu-lagu perjuangan. Petugas upacara berasal dari perwakilan siswa yang telah berlatih dengan disiplin dan tanggung jawab.

Suasana lapangan madrasah tampak semarak dengan peserta yang mengenakan seragam sekolah dan perwakilan kelas mengenakan pakaian adat yang menghiasi area upacara. Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menanamkan nilai-nilai nasionalisme, semangat juang, dan cinta tanah air di kalangan pelajar.

Dengan terlaksananya upacara ini, diharapkan seluruh warga madrasah dapat menumbuhkan kembali semangat “Bersatu, Bangkit, dan Tumbuh” sesuai tema peringatan Sumpah Pemuda tahun 2025, serta menjadi generasi penerus bangsa yang berkarakter dan berkontribusi positif bagi Indonesia.

Tag :